JURNAL REFLEKSI MODUL 3.2
JURNAL REFLEKSI MODUL 3.2
PEMIMPIN DALAM
PENGELOLAAN SUMBERDAYA
OLEH:
FARIDA LISANTI
CGP ANGKATAN 5 KABUPATEN MUSI RAWAS
Refleksi melalui segi tiga
restitusi:
-
Setelah
Pembelajaran hari ini, saya akhirnya mampu mengetahui ada 7 aset/modal utama
sebuah komunitas, yaitu: 1. Modal manusia (pengetahuan, kecerdasan, dan
keterampilan), 2. Modal social (norma dan aturan, kepercayaan, dan jaringan),
3. Modal fisik (bagunan dan sarana prasarana), 4. Modal lingkungan/alam, 5. Modal
finansial, 6. Modal politik, 7. Modal agama dan budaya.
-
Setelah
Pembelajaran hari ini, saya akhirnya memahami bahwa pendekatan berbasis asset merupakan
cara praktis menemukan dan mengenali hal-hal positif dalam kehidupan, dengan
menggunakan kekuatan sebagai tumpuan berpikir. Pendekatan ini kita diajak fokus
pada apa yang bekerja, yang menjadi inspirasi, yang menjadi kekuatan, atau
potensi yang positif.
-
Perasaan
saya setelah melakukan pembelajaran hari ini adalah saya senang dan bahagia
karena banyak hal baru untuk dapat saya terapkan dan praktikkna di sekolah saya
terutama dalam saya memimpin diskusi pemetaan asset sekola dan pengelolaannya
sehingga asset sekolah dapat dimanfaatkan secara optimal dan memberikan dampak
positif bagi warga sekolah.
-
Setelah
melakukan pembelajaran hari ini, target saya berikutnya adalah saya akan memperaktikkan
dan menerapkannya di sekolah saya, dalam pengelolaan aset sekolah yaitu pemanfaatan
lahan kosong yang berada di lingkungan sekolah dengan membuat program kegiatan
menanam tanaman obat dan sayuran.
Terima kasih
Komentar
Posting Komentar